Latest News

Showing posts with label teknologi. Show all posts
Showing posts with label teknologi. Show all posts

Friday, October 26, 2012

Potong Kurban, Mekkah Pakai Teknologi Jerman


http://media.viva.co.id/thumbs2/2012/10/26/177141_perdagangan-unta-untuk-kurban-di-idul-adha-di-arab-saudi_663_382.JPG

Mekkah - Untuk pertama kalinya, pemerintah Mekkah di Arab Saudi menggunakan teknologi Jerman di rumah jagal hewan pada Idul Adha tahun ini. Diharapkan, teknologi baru ini mampu memenuhi kebutuhan potong sapi dan unta untuk kurban.

Diberitakan Saudi Gazette, Jumat 26 Oktober 2012, dengan teknologi ini, binatang kurban akan dikekang secara otomatis di dalam kandang sebelum disembelih dan dikuliti, kata Dr Habib Zainul Abidin, kepala pusat pengembangan proyek di Kementerian urusan Perkotaan Arab Saudi.

Dia mengatakan, teknologi ini digagas oleh dua orang ahli dari Jerman yang telah menjadi mualaf. Untuk teknologi ini, Saudi merogoh kocek hingga SR56 juta atau setar dengan Rp143 miliar.

Setelah disembelih oleh tukang jagal, dengan teknologi ini, hewan kurban akan dihantarkan secara mekanis ke unit lain untuk dikuliti sebelum dihantarkan lagi ke unit pengemasan. Kurban akan lebih cepat dengan teknologi Jerman ini.

"Sekitar 10.000 unta dan sapi akan disembelih dalam waktu tiga hari," kata Abidin.

Sejauh ini, telah disembelih 41.488 kambing, 2.326 unta dan 1.452 sapi di berbagai rumah jagal di Mekkah sejak awal liburan Idul Adha. Pemerintah Saudi juga melakukan sidak untuk memastikan seluruh rumah jagal di Saudi memenuhi persyaratan yang telah ditetapkan.



sumber : http://www.iannnews.com/worldnews-7341-potong-kurban-mekkah-pakai-teknologi-jerman

Thursday, October 25, 2012

Bensin dari udara berhasil diciptakan


Bensin dari udara berhasil diciptakan - Kekurangan bahan bakar bensin dimasa yang akan datang nampaknya membuat sjumlah ilmuwan menciptakan Bensin dari udara.

Seperti dilansir merdeka.com Upaya untuk mengejar energi alternatif menjadi bahan penelitian utama berbagai pihak internasional. Sebuah perusahaan Inggris bahkan telah mampu menciptakan bensin dari udara.

Air Fuel Synthesis, nama perusahaan itu, telah berhasil memproduksi 5 liter bensin sejak pertama kali mengaktifkan peralatan produksi bensin mereka di Bulan Agustus. Mesin yang mereka bangun mengubah karbon dioksida dan uap air menjadi bensin.

Peter Harisson, kepala eksekutif Air Fuel Synthesis, mengakui perusahaan mereka dapat memproduksi bensin dari karbon-dioksida dan uap air di sebuah konferensi pada Institution of Mechanical Engineers di London.

Hal tersebut juga diamini oleh Tim Fox, kepala bidang energi dan lingkungan Institution of Mechanical Engineers. Dia mengakui telah menyaksikan langsung proses produksi bensin tersebut.

Harisson menambahkan bensin hasil produksinya lebih bersih dibandingkan bensin yang berasal dari minyak fosil. Hal ini karena bensin mereka tidak menggunakan aditif tertentu yang umum digunakan bensin biasa.

Harisson juga menambahkan bahwa teknik ini selain menyediakan bahan bakar namun dapat mengurangi polusi udara. Hal ini disebabkan teknik ini mempergunakan karbon dioksida yang beredar sebagai bahan pembuatan bensin. Efeknya jumlah karbon dioksida yang beredar dapat ditekan.

Ilmuwan berhasil ciptakan bensin dari udara

Peneliti menyebutkan bahwa teknologi ini saat ini belum mencapai skala ekonomis. Mereka masih membutuhkan waktu yang lama dan biaya yang besar untuk menghasilkan sedikit bahan bakar bensin.

Ilmuwan saat ini berkonsentrasi mengembangkan teknologi ini hingga mampu menghasilkan bensin pada skala yang besar. Mereka berharap 15 tahun lagi teknologi ini dapat mencapai skala produksi yang ekonomis dan efisien.

Semoga bahan bakar alternatif ini bisa langsung diterapkan. 


sumber : http://www.anak-spg.com/2012/10/bensin-dari-udara-berhasil-diciptakan.html

Wednesday, October 24, 2012

Mobil Terbang VW Kini Bukan Khayalan


http://gadgetekno.com/wp-content/uploads/2012/05/mobil-terbang-vw.png

China, Sekilasnews.com – Anda mungkin hanya melihat motor dan mobil yang dapat terbang dalam film Harry Potter yang sangat mencengangkan semua orang. Namun kali ini pemandangan tersebut sudah bisa kita nikmati bukan hanya dalam film, namun dalam dunia nyata. Hal tersebut tidak lagi hanya menjadi rancangan tekhnologi belaka, namun sudah dapat langsung kita gunakan.

Dalam sebuah acara reality show People Car Project user Dark 521, Le Jia presenter menerima e-mail dari Wan Jia seorang wanita berasal dari Kota Chendu mengenai rancangannya membuat mobil yang dapat terbang. Konsep Wan Ji sangatlah super, mobil tersebut dirancang tanpa ban, dapat dikendarai sebanyak dua orang, tanpa stir manual, dan tetntunya tidak memiliki roda untuk berputar di tanah namun bisa melayang.

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhPfVmLKQNKYq4R2rLbe0zSLo9z2oxDBlovYyxjJuFfdP53wFft8EfV8SlcKQJsUpZrz6kS62Ly4PGUbmv63HMntR5feh1QjebishWkJCbi3UYmBZQomAkdF3ma2VH_zz-kn-Mpa778l69s/s1600/1055a2e5d9fe64fbb1804fc7cb8ad8a5_p.jpg

Saat mobil tersebut selesaidikerjakan diadakan uji coba untuk membuktikan apakah mobil tersebut bisa terbang. Uji coba pun diadakan dengan mengundang orang tua Wang Ji yang langsung mencoba mobil tersebut.

Setelah dicoba mobil tersebut benar-benar bisa terbang, dilengkapi dengan GPS otomatis serta safety sensor yang dapat menjaga pengemudi saat ada kendaraan di depan dan mengatur kecepatannnya agar lebih lambat. Selain itu jika dinilai bahaya yang akan dihadapi sangat beresiko mobil ini bahkan dapat terem dengan sendirinya.

Kedua orang tua Wang Jia sangatlah bangga dengan mobil terbang yang dirancang anaknya. Mobil ini akan segera dikembangkan agar dapat diperbaiki lagi kualitasnya dan juga diproduksi secara massal.



sumber : http://www.sekilasnews.com/mobil-terbang-vw-kini-bukan-khayalan/

Monday, October 22, 2012

Hop! - Koper Yang Berjalan Sendiri tanpa Harus Ditarik


 https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgT3Vd0LpM3VKCIq2IsjlDCkjzuzW-h3HRdS2xqBCpop0B7SBuS4ANExsa2Hd0IyOTJXrfjO9AB2_nIQsgdy-UEm8aHM_ly8tQVWF6DEHokKoT6BI9wVgNgpXULC6saWgL9Vc_IgaT4JJh0/s320/hop-koper-pintar.jpg

Apakah Anda mempunyai kebiasaan untuk membawa kopor yang membuat beban perjalanan Anda kian berat ?.

Anda bisa menggunakan sebuah kopor pintar bernama Hop! yang merupakan kreasi seorang desainer Spanyol bernama Rodrigo Garcia Gonzales.

Kopor tersebut merupakan sebuah kopor pintar yang bisa berjalan mengikuti pemiliknya tanpa harus ditarik ataupun diangkat. Kopor ini akan terus mengikuti ke manapun Anda pergi asalkan Anda tidak berjalan di tangga.

Kemampuan pintar kopor ini berkat adanya tiga receiver yang mampu menerima sinyal Bluetooth yang berasal dari smartphone. Sebuah mikro kontroler menggunakan sinyal untuk mengkalkulasi posisi handphone dan selanjutnya akan terus mengikuti ke manapun handphone tersebut bergerak.

Kopor ini hanya mampu bekerja dalam jarak tertentu dengan handphone. Jika jarak terlalu jauh dan sinyal wireless tak bisa diakses oleh kopor, maka Hop! akan secara otomatis mengunci dan handphone Anda akan bergetar. Selain itu, kopor tersebut juga bisa diprogram untuk mengikuti satu sama lain. Hal ini sangat berguna jika Anda bepergian bersama keluarga atau rombongan.

Sayangnya, saat ini kopor ini masih berupa prototype. Meskipun begitu, sudah banyak perusahaan yang tertarik dengan kreasi dari Rodrigo ini.



sumber : http://www.tosu777.com/2012/10/hop-koper-yang-berjalan-sendiri-tanpa.html

Sunday, October 21, 2012

3 Ponsel Dengan Layar Transparan


Pernah menbayangkan tentang bagaimana bentuk ponsel di masa depan? Sebagian besar dari kita pasti pernah membayangkan ponsel masa depan dengan layar transparan. Ternyata cikal bakal ponsel dengan layar transparan di masa depan sudah diproduksi massal bahkan dipasarkan secara luas oleh beberapa vendor ponsel terkemuka dunia. Hingga kini setidaknya sudah ada 3 buah ponsel dengan layar transparan yang bukan hanya sekadar konsep melainkan juga diproduksi massal dan dijual untuk umum. Inilah mereka..

1) Sony Ericsson Xperia Pureness

Sony Ericsson Xperia Pureness


Layar : 1.8-Inch, transparan monokrom, 240 x 320 pixel
Rilis : November 2009
Harga Baru : ± Rp9.300.000
Spesifikasi Lengkap : Sony Ericsson Xperia Pureness

2) Lenovo S800

Lenovo S800


Layar : 2.4-Inch, transparan berwarna, 320 x 240 pixel
Rilis : November 2011
Harga Baru : ± Rp4.900.000
Spesifikasi Lengkap : Lenovo S800

3) Explay Crystal

Explay Crystal


Rilis : Juli 2012
Harga Baru : ± Rp2.135.000

Tertarik untuk memilikinya?


sumber : http://blogbagi2.blogspot.com/2012/10/3-ponsel-dengan-layar-transparan.html

Friday, October 19, 2012

Cara Mengubah Tampilan Blackberry Jadi Seperti Iphone


Perusahaan pengembang aplikasi HedoneDesign, mencoba menghadirkan cita rasa iPhone dismartphoneBlackBerry.

Dengan aplikasi B7i yang mereka buat, tampilan antarmuka BlackBerry menjadi mirip sekali dengan iPhone.

B7i mengoptimalkan sistem operasi BlackBerry OS (BBOS) 6 dan 7, agar ikon aplikasi dan fiturnya mirip dengan ikon-ikon di iPhone. Begitupun dengan temanya.

Detail-detail tampilan iPhone yang dibawa B7i sangat sempurna. Letak indikator baterainya diletakkan di sebelah kanan atas, padahal BBOS 6 dan 7 meletakan indikator baterai di sebelah kiri atas. Indikator sinyal selulernya dipindahkan dari kanan atas ke kiri atas. Sedangkan di bagian tengah atas diletakkan jam digital.

Ini benar-benar sesuai dengan tampilan iPhone.

B7i bisa berjalan dismartphoneBlackBerry Bold tipe 9650 9700/80/88/90, 9900/30/81, 9350/60/70 dan BlackBerry Curve dengan BBOS 6 dan 7.

HedoneDesign membanderol B7i dengan harga 6,99 dollar AS dan bagi yang berminat bisa mengunduhnya daritautan ini.

Cara Mengubah Tampilan Blackberry Jadi Seperti Iphone [ www.BlogApaAja.com ]

Cara Mengubah Tampilan Blackberry Jadi Seperti Iphone [ www.BlogApaAja.com ]

Cara Mengubah Tampilan Blackberry Jadi Seperti Iphone [ www.BlogApaAja.com ]

Cara Mengubah Tampilan Blackberry Jadi Seperti Iphone [ www.BlogApaAja.com ]

Cara Mengubah Tampilan Blackberry Jadi Seperti Iphone [ www.BlogApaAja.com ]

Cara Mengubah Tampilan Blackberry Jadi Seperti Iphone [ www.BlogApaAja.com ]




sumber : 

http://kerja-keras-ngeblog.blogspot.com/2012/10/cara-mengubah-tampilan-blackberry-jadi.html

Monday, October 15, 2012

9 Konsep Robot Canggih Masa Depan


eknologi robot ika berkembang pesat. Di masa depan , beragam robot canggih diproyeksi akan sangat bermanfaat dalam hidup keseharian manusia.

Beberapa desainer pun menelurkan konsep robot canggih yang diperkirakan akan lalu lalang di masa depan . Konsep konsep mereka tampak cukup mengagumkan dan mungkin bisa diimplementasikan suatu ketika nanti.

Penasaran? Berikut beberapa konsep robot canggih masa depan yang iblo.USkutip dari Yankodesign, Selasa (8/5/2012):

1. Amphibia by Alexander Hesse

417d1.blogspot.com - 9 Konsep Robot Canggih Masa Depan

Robot ini ditujukan untuk membantu manusia menyelam. Cukup masuk ke dalamnya, pengemudi akan bisa menjelajah kedalaman lautan. Dan sesuai namanya, Amphibia juga bisa digunakan untuk menjelajah daratan. Kendaraan robot ini dibekali tangki oksigen dan beragam sensor untuk mendeteksi bahaya di lautan.

2. i.go by Markus Csar

417d1.blogspot.com - 9 Konsep Robot Canggih Masa Depan



Robot beroda ini akan membantu para manula untuk membawa barang secara otomatis, misalnya berbelanja ke toko. Kemudian di rumah, ia dapat berubah menjadi sofa untuk tempat beristirahat yang nyaman.

3. Botan by Johannes Diem

417d1.blogspot.com - 9 Konsep Robot Canggih Masa Depan

Ini adalah robot untuk berkebun. Dia dapat secara otomatis bergerak untuk menyiangi rumput, menghias tanaman sampai mengeliminasi serangga. Pemilik kebun pun cukup duduk manis sementara sang robot menjalankan tugasnya.

4. P.G.A. by Stefan Oberrauner

417d1.blogspot.com - 9 Konsep Robot Canggih Masa Depan

P.G.A juga ditujukan untuk membantu manusa berkebun. Namun dengan kapabilitas lebih canggih. Dia memiliki empat buah kaki robotika yang dapat memanjat pohon tinggi. Dia juga memiliki perangkat lengkap di tubuhnya, bahkan gergaji.

5. Gio by Elisabeth Dioszeghy

417d1.blogspot.com - 9 Konsep Robot Canggih Masa Depan



sumber : sumber : http://417d1.blogspot.com/2012/10/9-konsep-robot-canggih-masa-depan_14.html

Thursday, October 11, 2012

IniLah Senjata Buatan Indonesia Yang Dapat Menembus Tank


[imagetag]

SPR 2 (SENJATA PENEMBAK JITU PRODUKSI DALAM NEGERI)


[imagetag]

SOSOK senapan penembak jitu antimaterial, menjadi salah satu keperluan utama pada pertempuran era modern, terutama untuk menghajar pasukan musuh yang berlindung di balik material. Menyadari perkembangan ini, PT Pindad pun tak mau ketinggalan, mereka sudah memproduksi dengan nama Senapan Penembak Runduk-2 (SPR-2).

[imagetag]


SPR-2 diharapkan mampu menjadi salah satu produk senjata unggulan dalam negeri 2007, yang kehadirannya dapat menjadi varian produk impor sejenis asal Yugoslavia, Black Arrow M93. Kedua senapan antimaterial ini sama-sama menggunakan peluru kaliber 12,7 mm x 99 (umum pula disebut kaliber .50) dengan isian magasen lima peluru.

Kehadiran SPR-2, membuat produk serupa yang sudah muncul dan dipergunakan berbagai angkatan bersenjata di dunia, menjadi sedikitnya 25 jenis. Sebelumnya, sudah ada produk sejenis, misalnya Gepard M1/M2 (Hongaria, kaliber .50), Barret M82, M90 dan M95, M99, serta M-107 (Amerika, kal .50), SVN-98 (Rusia, kaliber 12,7 mm x 108), Steyr IWS-2000 (Austria, kal .50 dan 12,7 mm x 108), PGR UM-Hecate (Prancis, kal .50), AI AS (Inggris, kal .50), NTW-20 (Afrika Selatan, kal 20 mm), dll.

Menurut Desain Ghrapic Divisi Senjata PT Pindad, Dede Tasiri, senada engineer Nana Mulyana, diharapkan dapat memberikan efisiensi bagi TNI jika dibandingkan produk impor. Dari hitungan, produksi SPR-2 harga lebih murah dan fungsi sama hebatnya, apalagi jika dibandingkan Black Arrow M93 yang harganya di atas Rp 1 miliar per pucuk dan diketahui banyak yang sudah rusak.



[imagetag]

Senjata sniper buatan pindad ini dibuat dalam 3 versi yaitu SPR1, SPR2, dan SPR3.

SPR 1 ini mempunyai peluru kaliber 7,62mm dengan jarak akurasi 900 meter , Kendati terilhami produk-produk senapan antimaterial yang sudah ada, namun menurut Dede, kehadiran SPR-2 cenderung desain sendiri dari PT Pindad. Walaupun pada sebagian sosok, masih mengambil desain dari Black Arrow M93 dan NTW-20 (Afrika Selatan).

"SPR-2 pada jarak tembak efektif mampu menembus lapisan baja dengan ketebalan sampai 2 cm pada jarak 500 meter. Pengoperasian dengan sistem bolt action bukan berarti SPR-2 kalah modern, namun diharapkan memiliki kelebihan karena akurasi biasanya lebih jitu," sedangkan SPR3 mampu menembus baja setebal 3 cm dengan jarak 700 meter.


Senjata mahal

Penggunaan senapan penembak jitu antimaterial, sudah digunakan sejak Perang Dunia II (1939-1945) oleh pasukan Nazi Jerman (Mauser Tank-Gewehr Model 1918, kaliber .51), Jepang (Tipe 97, kaliber 20 mm), dan Inggris (Boys Antitank Rifle, kaliber .55). Ketiga pasukan tersebut menggunakannya untuk menghantam masing-masing musuhnya, yang berlindung di balik tembok atau berada dalam kendaraan lapis baja.

Usai perang, berbagai negara terutama Amerika, Inggris, Prancis, dan negara-negara Eropa Timur kemudian mengembangkan dengan menggunakan peluru kaliber .50 (disebut pula 12,7 mm x 99) dan kaliber 12,7 mm x 108, yang menjadi standar senapan mesin berat mereka. Dari berbagai negara yang ikut memproduksi senapan antimaterial, Jerman, Amerika, dan Rusia, yang paling banyak membuat aneka produknya sejenis.

Senapan penembak jitu antimaterial, di pasaran harganya rata-rata sangat mahal, sehingga negara-negara pembeli dan dari nonprodusen yang keuangannya cekak, biasanya terbatas memiliki.



sumber : http://nasional.lintas.me/go/choirpost.blogspot.com/inilah-senjata-buatan-indonesia-yang-dapat-menembus-tank/

Wednesday, October 10, 2012

HEBAT !!! Hacker Bocah Sukses Retas 259 Situs Dalam 90 Hari



Seorang anak yang masih berusia 15 tahun kini harus berurusan dengan pihak berwajib, ia terbukti telah meretas dan merusak 259 situs hanya dalam 90 hari .

Bocah tersebut berasal dari Austria dan telah menjadi target kepolisian setempat selama beberapa bulan. Anak yang tidak diungkap identitas aslinya ini tergolong hebat, setiap beraksi ia selalu memalsukan alamat IP dan menghilangkan sejumlah bukti.

Seluruh situs yang menjadi korban pelaku adalah pelaku industri di Austria, ada yang bergerak di bidang olah raga, layanan turis, situs dewasa, dan beberapa bidang lainnya. Semua situs tersebut diobok-obok sejak Januari hingga Maret 2012.


Saat diinterogasi oleh pihak kepolisian, bocah tersebut mengaku tidak memiliki motif jahat. Ia hanya merasa bosan dan ingin membuktikan kemampuan kepada seluruh temannya di forum lokal khusus peretas. Konon di forum ini ia menduduki peringkat ke 50 dari 2.000 hacker yang aktif.

Dalam aksinya, bocah dengan nicknam ACK!3STX menggunakan aplikasi khusus yang membuatnya tidak terdeteksi. Namun naas, software yang ia andalkan itu tidak berhasil melindunginya dari intaian satuan Cyber Crime Competence Centre Austria.

Dikutip detikINET dari zdnet, Kamis (26/4/2012), polisi berhasil mendapatkan alamat IP pelaku dan melacak hingga ke tempat tinggalnya di sebuah perumahan di Austria.

Hingga kini belum diketahui total jumlah kerugian dari aksi tersebut. Pun begitu soal hukuman ACK!3STX, yang jelas saat ini bocah pintar tersebut tengah menjalani proses hukum.



sumber : asikbos.blogspot.com/2012/10/hebat-hacker-bocah-sukses-retas-259.html


Saturday, October 6, 2012

Samsung Galaxy S IV Dilengkapi dengan Kamera 13 MP

Samsung galaxy S IV merupakan generasi terbaru dari samsung. setelah sebelumnya sukses dengan samsung galaxy S III. salah satu fitur yang dibenamkan di samsung galaxy S IV ini adalah kamera 13 MP. ukuran yang sangat fantastis menurut saya.

samsung-galaxy-s-4-003
Samsung Galaxy S IV

samsung sendiri dikabarkan akan membenamkan fitur kamera 13 MP pada galaxy S III nya, tapi pada kenyataanya fitur 13 MP sendiri belum terealisasikan. nah kabarnya pada samsung galaxy S IV ini yang akan release pada tahun 2013 kamera 13 MP akan dibenamkan.
yah kita berharap semoga kamera 13 MP benar-benar terealiasikan pada samsung galaxy S IV ini. kita tunggu saja.

sumber : http://ajarkita.com/2012/10/samsung-galaxy-s-iv-dilengkapi-dengan-kamera-13-mp/

Friday, October 5, 2012

Inilah Kondisi Lansia dengan Implan Teleskop di Mata

http://kabartop.com/wp-content/uploads/2012/10/telescope51.jpg

Seorang wanita 89 tahun yang menerima implan teleskop seukuran kacang di matanya mengungkapkan kegembiraan karena bisa membaca untuk pertama kalinya dalam tujuh tahun.

Ahli bedah di UC Davis Medical Center berhasil menanamkan implan teleskop kecil di mata Dorothy Bane bulan Mei silam.

Dia telah menderita stadium akhir terkait degenerasi macular (AMD), salah satu penyebab utama kebutaan.

“Saya bisa melihat lebih baik dari sebelumnya sekarang,” katanya.

“Warna yang lebih hidup, indah dan alami, dan saya bisa membaca (huruf) cetak besar dengan kacamata saya.”

Bane, yang adalah seorang seniman cat air, mengatakan dia berharap implan ini membantunya untuk kembali melukis.

“Saya belum bisa membaca selama tujuh tahun terakhir ini, dan saya berharap untuk bisa melukis lagi.”

Implan ini difokuskan pada daerah retina yang rusak.

Operasi terobosan ini diharapkan dapat dilakukan oleh penderita lain.

“Kerusakan degenerasi makula retina menyebabkan blind spot di bagian tengah mata seseorang,” ungkap Mark Mannis, Profesor, dan Ketua Optalmologi dan Ilmu Penglihatan serta Direktur Eye Center di UC Davis Health System.

“Implan teleskopik mengembalikan visi dengan memproyeksikan gambar ke bagian yang rusak dari retina, yang memungkinkan pasien mampu untuk melihat kembali wajah orang-orang dan rincian obyek terletak langsung di depan mereka.”

Penyebab pasti dari degenerasi makula tidak diketahui, tetapi kondisi berkembang karena usia mata semakin bertambah.

Makula terdiri dari jutaan sel peraba cahaya yang membuat pandangan tajam, penglihatan sentral rinci. Ini adalah bagian yang paling sensitif dari retina, yang terletak di belakang mata.

Retina cepat mengubah cahaya menjadi sinyal listrik dan kemudian mengirimkan sinyal-sinyal listrik ke otak melalui saraf optik.

Otak menerjemahkan sinyal listrik menjadi gambar.

Jika makula rusak, poin dalam gambar tidak jelas.

Bane adalah reseptor implant teleskop mata pertama di Northern California dan menjadi satu dari 50 orang pertama di Amerika Serikat.

Sejak operasi itu, Bane telah bekerjasama dengan dokter mata dan okupasi terapis UC Davis untuk mempelajari bagaimana menggunakan mata baru teleskopik nya.

“Dia pada dasarnya menggunakan mata kirinya dengan implan teleskopik untuk melihat rincian, seperti menggunakan keypad microwave dan membaca buku,” ungkap Richard Van Buskirk, optometrist masyarakat tunanetra di Sacramento yang mengkhususkan diri dalam merawat pasien low vision .

“Pada akhirnya, otak secara otomatis akan membuat shift, menggunakan kemampuan masing-masing mata yang diperlukan.”

Cara Kerja:
-Implan teleskopik mengembalikan visi pasien dengan memproyeksikan gambar ke bagian yang rusak dari retina.

-Hal ini memungkinkan pasien untuk melihat rincian obyek yang terletak langsung di depan mereka.

-Namun, pasien harus menjalani pelatihan untuk ‘mengajar’ otak mereka dalam penggunaan teleskop, yang hanya ditanamkan pada satu mata.

-Pasien pertama menggunakan implan di mata kirinya untuk membaca dan pandangan dekat.


sumber : http://kabartop.com/inilah-kondisi-lansia-dengan-implan-teleskop-di-mata/

Waw..Ternyata iPhone Bisa Foto Dalam Air

Bagi pemilik iPhone tidak bisa hidup tanpa gadget ini, dikarenakan fitur-fiturnya yang makin mengesankan.

Tapi hanya sedikit dari mereka pasti akan merenungkan apakah bisa user mengambil foto dalam air di kolam renang.

Produsen Iphone telah menghasilkan sebuah acessoris yang disebut 'suit Scuba' yang memungkinkan User untuk menggunakan ponsel mereka untuk mengambil foto bawah air.

Tahan air dirancang untuk iPhone 4 dan model 4S, melindungi perangkat dari kerusakan pada kedalaman hingga 15 kaki.

Sudah dijual di internet, harga sekitar 40 euro ditambah biaya pengiriman. Deskripsi produk di website menyatakan pengecer online Photojojo ini "Setiap suit Scuba iPhone diuji untuk menjamin bahwa tidak setetes air yang akan masuk ke dalam.

"Kami telah menguji kasus ini dengan iPhone kita sendiri yang berharga, sehingga Anda tahu itu adalah real deal.

"Tidak seperti kasus tahan air lain yang memiliki sampul layar keras yang tidak bekerja dengan baik saat basah, hal ini memiliki sentuhan sensitif gel penutup layar yang membuat foto bawah air dengan ekstra mudah.

" kini Anda bisa membawa iPhone Anda dengan menembak foto di pantai fave Anda, di atas sebuah gunung bersalju, di kolam renang, snorkeling, memancing atau di taman air."









sumber : http://www.fashingnet.com/2012/10/wawternyata-iphone-bisa-foto-dalam-air.html

Thursday, October 4, 2012

Inilah Jam Tangan Yang Bisa Menerima Email


[imagetag]


Anda ingin memiliki jam tangan yang terhubung dengan internet? maka Pebble dapat menjadi salah satu perangkat yang perlu Anda ketahui. 
Pebble merupakan jam tangan pertama yang dibuat untuk abad 21, tampil dengan sangat modern karena tersambung dengan aplikasi internet. 
pebble. 
Bagi pengendara sepeda maka Pebble dapat digunakan sebagai komputer sepeda, mengakses GPS pada smartphone pengguna untuk menampilkan kecepatan dan jarak. Selain itu, perangakt juga digunakan sebagai aplikasi pemutar musik pada ponsel Anda dengan sentuhan tombol. 
Pengguna akan dibantu dengan notifikasi getar, pesan dan alert untuk pemberitahuan panggilan masuk, email   , kalender alarm, pesan Facebook, Twitter, dan cuaca. Jika pengguna tidak mau menerima notifkasi maka tinggal dinonaktifkan saja. 


sumber : http://dicopasdong.blogspot.com/2012/10/inilah-jam-tangan-yang-bisa-menerima.html  

Tuesday, August 21, 2012

Mobil Lipat, Jawaban Dunia Transportasi

Berbagai media di dunia sebulan terakhir ini sedang ramai dengan inovasi yang dikembangkan oleh kelompok MIT's Changing Places. Yakni, kehadiran mobil lipat.



berita21.com


Tak tanggung-tanggung, mobil lipat hasil kerja sama peneliti di MIT dengan Lembaga Denokinn di Basque, Spanyol yang disebut Hiriko Fold ini rencananya akan mulai dipasarkan tahun 2013 di kisaran harga £ 10.000 atau sekitar Rp 148 juta.

Cara Hiriko bermanuver
Hiriko Fold dirancang untuk dua penumpang, dilengkapi dengan zero-turn radius wheels, yang memungkinkan kendaraan ini bergerak ke samping sehingga parkir pararel menjadi lebih mudah.

Hebatnya lagi, keempat roda bisa berbelok 60 derajat, yang memungkinkan kendaraan dapat berputar sumbunya atau berbalik arah dengan mudah. Berarti untuk parkir sangat gampang, tidak perlu maju-mundur.

Teknologi setir mengikuti setir model pesawat terbang - heptic steering wheel. Artinya, untuk mempercepat laju mobil, setir hanya ditekan ke depan. Sebaliknya bila ingin mengurangi kecepatan, ditarik ke belakang. Selanjutnya, bila ingin berbelok, putar sesuai dengan arah yang diinginkan.



tempo.co

Sumber daya
Hiriko Fold merupakan mobil listrik ultra kompak, menggunakan baterai lithium-ion yang bisa diisi penuh dalam 15 menit. Baterai ditempatkan di lantai untuk menjaga titik pusat mobil rendah. Dengan demikian, stabilitas dijamin mantap.

Laju kendaraan
Keempat roda langsung dipasangi motor listrik bertenaga 15 kW. Karena dirancang untuk jarak dekat di dalam kota, kecepatan maksimumnya dibatas 50 kpj. Sedangkan jarak tempuh 120 km.

Memang, tidak bisa dibandingkan dengan mobil mewah berkecepatan tinggi. Namun, untuk transportasi di perkotaan, Hiriko adalah salah satu solusi mengatasi masalah.

Kabarnya, bobot total mobil ini hanya 500 kg dan didaftarkan sebagai sepeda motor empat roda, yang berarti di beberapa negara tidak perlu SIM untuk mengemudikannya.

Seperti apa bentuk nyata prototipe Hiriko Fold, bisa lihat pada video di bawah ini.










Sumber:
otomotif.kompas
www.tempo.

Saturday, August 18, 2012

Lucu, Ilustrasi Perang Apple-Google-Microsoft

Dunia masa kini dan masa depan milik perusahaan teknologi informasi. Dan, tiga raja bisnis yang berperang menggaet pelanggan masih dipegang oleh Apple, Google, serta Microsoft.

 


Laman memeburn memuat ilustrasi tentang perang yang sudah berlangsung bertahun-tahun tersebut. Dari gambar di bawah kita bisa lihat bagaimana perkembangan yang terjadi. Mau tak mau, kebangkitan Google patut diacungi jempol. Perusahaan ini semakin menunjukkan taringnya, bahkan mengancam eksistensi Apple dan Microsoft yang sebelumnya menjadi raksasa.

14 tahun lalu, Microsoft seolah goliath dengan kekayaan USD 344.6 milyar, sementara Google masih jauh dari persaingan. Apple yang berusaha menggoyang Microsoft akhirnya mendapat angin segar dari gerakan "Microsoft Antitrust".

Belakangan, ketika Apple ambil alih kuasa, Google mulai bangkit dan pada gilirannya mengilfitrasi pasar Apple. Bagaimana dengan microsoft? Bill Gates dan tim tampaknya harus berpikir keras untuk kembali menjadi raja.









Sumber:
i2mag

Thursday, August 16, 2012

10 Mobil Ferrari Keren dengan Konsep Ramah Lingkungan

Ferrari dikenal sebagai produsen mobil yang memiliki performa tinggi serta desain eksterior yang mengagumkan. Mobil yang terkenal memiliki warna merah ini merupakan mobil dambaan semua orang yang mampu membelinya.

Namun seiring perubahan zaman, mobil-mobil Ferrari dituntut untuk tidak hanya memiliki performa tinggi, tapi juga harus ramah lingkungan. Berikut adalah 10 mobil konsep Ferrari yang ramah lingkungan.

1. Ferrari Eternita


Mobil ini didesain oleh mahasiswa Universitas Hongik di Korea Selatan. Eternita memiliki mesin hydrogen-hybrid sehingga rendah emisi. Mobil ini juga dibuat agar hemat bahan bakar dan memiliki performa tinggi.

Roda belakang dibuat menyatu dengan body sedangkan bagian bawahnya sangat rendah hingga hampir menyentuh tanah. Eternita menjuarai Ferrari World Design Contest (Kontes Desain Ferrari Dunia) pada tahun 2011.


2. Ferrari HY-KERS Hybrid Concept


HY-KERS merupakan mobil hybrid, dan dibuat berdasarkan 599 GTB Fiorano, dan telah dipamerkan pada ajang Geneva Motor Show. Konsep mobil ini adalah untuk mengurangi emisi karbon dioksida sampai 35%.

Baterai ditempatkan sangat rendah untuk menyeimbangkan pusat gravitasi dan menyisakan ruang untuk interior. Mobil ini mampu menghasilkan 107 tenaga kuda dan akan diproduksi dalam tiga sampai lima tahun yang akan datang.


3. Ferrari Modulo Revival Concept


Modulo ini dibuat berdasarkan mobil Ferrari 512 S Module, yang pertama kali dipamerkan di Geneva Motor Show tahun 1970. Mobil ini didesain oleh Emmanuel Laffon de Mazieres dan Bastien Petelot.

Keempat rodanya tertutup oleh desain body nya dan pintu serta atapnya menjadi satu dengan kaca depan. Mobil ini memang dirancang untuk menjadi mobil paling aerodinamis.


4. Monza Ferrari


Komputer telah terdapat di berbagai macam benda, dan pendesain mobil ini, Iman Maghsoudi juga memasang komputer sebagai ganti setir mobil dan juga agar bisa bekerja secara otomatis saat kecepatan melewati 200 km per jam.

Bagian belakang mobil ini terdapat dua 'ekor' seperti ekor pesawat dan bentuk mobil ini dapat berubah tergantung kecepatannya agar memiliki aerodinamis secara maksimal.


5. Ferrari F250


Konsep mobil ini didesain oleh Idries Omar dan memiliki mesin 2.5L V6, sehingga bisa diberi bahan bakar biofuel. Mobil ini dibuat sangat rendah hingga hampir menyentuh tanah dan mesinnya berada di bagian tengah mobil (mid engine).

Nama mobil ini berasal dari Ferrari 250 GTO. Sebagai tambahan, Ferrari sebenarnya sudah pernah membuat mobil dengan bahan bakar biofuel, seperti F430 Spider yang berbahan bakar etanol.


6. Ferrari Millenio


Didesain oleh Marko Petrovic, Millenio adalah mobil berkapasitas 2 orang yang mampu berjalan dengan dua motor elektrik. Kedua motor elektrik itu mendapatkan tenaga dari tenaga matahari melalui panel matahari yang terdapat pada mobil ini.

Millenio menggunakan kombinasi bahan yang membuatnya lebih kuat dari baja namun lebih ringan dari serat karbon. Bahan itu dinamakan Backypaper.


7. Ferrari Imola


Desain mobil ini berdasarkan pada Ferrari F70 dan menggunakan mesin hybrid V6. Konsep mobil ini adalah Spider yang diberi bentuk seperti trapezium pada grille serta lampu depan dan belakang, sehingga terlihat unik. Mesin untuk mobil ini juga memiliki kekuatan yang tinggi.


8. Ferrari EGO


EGO merupakan singkatan dari Emotional Generation One. Mobil ini merupakan konsep mobil yang akan digunakan pada tahun 2025. Desainnya terinspirasi dari Ferrari P3 dan P4/5. Mobil ini didesain oleh mahasiswa dari Istituto d’Arte Applicata e Design [IAAD].


9. Ferrari Xezri


Didesain oleh Samir Sadikhov dari Azerbaijan, Xezri terinspirasi dari Ferrari 250 GT Cabriolet. Sadhikov juga menambahkan sayap pada bagian atap untuk bisa mencapai kecepatan lebih dari 125 mph serta memperbaiki aliran udaranya agar bisa mendinginkan mesin.


10. Ferrari hypercar hybrid


Ferrari hypercar hybrid, desainnya dibuat oleh Kazim Doku dari Turki. Mobil ini bisa dibilang mobil masa depan Ferrari dan bermesin hybrid. Mobil ini didesain agar bisa menjadi mobil masa depan dalam waktu 15 tahun yang akan datang.

Sumber :
jadiberita.com

Tuesday, August 14, 2012

Kompor Tanpa Api Ciptaan Mahasiswa

Mahasiswa jurusan Teknik Elektro Universitas Pendidikan Indonesia menciptakan kompor inovatif. Kompor itu bukan saja lebih efisien, melainkan juga mudah, aman, dan nyaman untuk digunakan.

Ganjar Candra Sumindar, mahasiswa yang menciptakan kompor ini, menamai inovasinya Komnet alias Kompor Magnet. Ia mempertunjukkan hasil karyanya di Technopreneurship Island di RITech Expo, yang digelar di Sasana Budaya Ganesha, Bandung, 8-10 Agustus 2012.

 
Tempo.co


Ganjar mengatakan bahwa kompornya memiliki beberapa kelebihan. Salah satunya, kompor ini tidak menghasilkan api sehingga lebih aman digunakan. "Kalau kita memanaskan dengan peralatan masak dari logam, kompor ini tidak akan membuat bagian pegangan alat masak itu panas," urainya.

Dalam pameran, Ganjar menunjukkan kertas pun jika ditaruh di atas kompor tak akan terbakar ataupun menjadi panas. Menurutnya, kompor ini hanya bisa memanaskan material yang bersifat magnetik. Kompor ini juga aman. Begitu peralatan masak tak ditaruh di atas kompor, maka kompor otomatis akan mati.

Bagian kompor terbuat dari bahan logam. Sementara itu, tungku terbuat dari bahan keramik yang dipilih karena cepat panas.

 


Bagaimana sistem kompor ini bekerja? Dasarnya dari pembuatan kompornya adalah induksi elektromagnetik. Listrik dihantarkan ke dalam lilitan kabel di dalam kompor sehingga tercipta induksi yang akan menghasilkan panas.

Berapa harga jualnya?
 
"Dayanya hanya 300 Watt. Harganya kalau sudah diproduksi massal untuk 1 tungku Rp 700.000 dan yang 2 tungku Rp 1,5 juta. Kita sudah sempat uji coba ke UKM," katanya.
 Wah, patut ditunggu agar lebih aman memasak. Tak takut lagi kebakaran seperti yang belakangan ini sering terjadi, dan tak juga pusing harus beli gas terus.


 



Tags

Recent Post